Biologi
Keanekaragaman Hayati: Aset Pembangunan Berkelanjutan Indonesia
Sumber daya laut tak diragukan lagi merupakan salah satu penggerak ekonomi Indonesia di abad ke-21. Berkenaan dengan itu Prof. Dr. Ir. Rokhmin Dahuri, Ms., dengan kekayaan akademik dan pengalaman kerjanya, telah menyajikan langkah-langkah memberdayakan keanekaragaman hayati laut yang merupakan aset besar milik bangsa Indonesia. Dengan menggunakan berbagai pendekatan baik yang berkaitan dengan aspek ekologi, ekonomi lingkungan, konservasi maupun kebijakan pemerintah, langkah-langkah tersebut dituangkan dalam buku yang mudah dimengerti bahkan oleh para pembaca awam sekalipun.
Keanekaragaman Hayati Laut merupakan buku pertama dalam bahasa Indonesia yang khusus membahas secara komprehensif beberapa aspek keanekaragaman hayati laut Indonesia, antara lain:
- kekayaan hayati laut Indonesia,
- manfaat dan nilai ekonomi keanekaragaman hayati,
- ancaman dan kendala dalam pengelolaan keanekaragaman hayati laut,
- kebijakan dan strategi pengelolaan secara berkelanjutan, sertam implementasi program pengelolaan keanekaragaman hayati laut
Buku ini ditulis untuk memberikan informasi bagi para pengambil keputusan, industriawan, peneliti muda, dan mereka yang bertanggung jawab atas pemanfaatan sumber daya hayati pesisir dan lautan. Bagi para pengambil kebijakan di tingkat daerah, buku ini dapat dijadikan salah satu dasar untuk mengenal beragam sumber daya hayati laut di Indonesia, sebelum mengeluarkan kebijakan pembangunan di wilayah masing-masing. Sedangkan bagi industriawan, peneliti muda, mahasiswa, dan semua yang berminat pada kekayaan laut, buku ini merupakan kendela pengetahuan tentang kekayaan sumber-daya-dapat-pulih yang siap digali dan dikembangan di masa yang akan datang.
| 13384.hd | 574 DAH k | E-Library UNPAS | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain